Brigjen Awi Setiyono Puji Kesiapan Tanggap Darurat Polres Bitung

Portalbhayangkara.web.id

Bitung | Jumat, 7 November 2025
Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara, Brigjen Pol Awi Setiyono, S.I.K., M.Hum, melakukan kunjungan kerja ke Polres Bitung dalam rangka meninjau kesiapan satuan dalam menghadapi potensi bencana alam.

Kedatangan jenderal bintang satu tersebut disambut hangat oleh Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, S.I.K., M.H., bersama para pejabat utama (PJU), Kapolsek jajaran, serta seluruh personel. Penyambutan berlangsung sederhana namun penuh semangat kebersamaan di halaman apel Mapolres Bitung.

Dalam kegiatan itu, jajaran Polres Bitung memperlihatkan berbagai perlengkapan dan sarana pendukung tanggap darurat bencana, mulai dari kendaraan operasional hingga tim reaksi cepat yang siap diterjunkan kapan pun dibutuhkan.

Brigjen Awi Setiyono memberikan apresiasi atas kesiapan dan kekompakan personel Polres Bitung. Menurutnya, kesiapsiagaan merupakan bentuk nyata pelayanan kepolisian dalam menjaga keselamatan masyarakat.

“Kita tidak pernah tahu kapan bencana datang. Tapi kesiapan seperti ini menunjukkan komitmen Polres Bitung dalam melindungi warga dan memberikan rasa aman,” tutur Waka Polda.

Setelah kegiatan di lapangan apel, rombongan Waka Polda Sulut juga meninjau sejumlah fasilitas pelayanan publik di Mapolres Bitung, di antaranya ruang SPKT, Pamapta, serta layanan darurat 110. Peninjauan ini dimaksudkan untuk memastikan pelayanan masyarakat berlangsung cepat, tertib, dan tetap mengedepankan sisi humanis.

Sementara itu, Kapolres Bitung AKBP Albert Zai menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan arahan yang diberikan pimpinan Polda Sulut. Ia menegaskan bahwa kunjungan tersebut menjadi penyemangat bagi seluruh anggota untuk terus bekerja profesional dan responsif terhadap setiap situasi di lapangan.

 “Kami berkomitmen menjaga kesiapsiagaan dan terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ungkap Kapolres.

Kunjungan kerja ini menutup dengan sesi ramah tamah singkat dan foto bersama. Diharapkan, melalui kegiatan ini semangat kebersamaan antara pimpinan Polda dan jajaran Polres semakin solid, terutama dalam memperkuat koordinasi menghadapi bencana dan menjaga keamanan di wilayah Kota Bitung

(SM) 
Baca Juga
Baca Juga
أحدث أقدم